Kepala BNN Kota Lhokseumawe melalui Penyuluh Narkoba Seksi Pencegahan dan Pemberdayaan Masyarakat (P2M) Muhammad Ardabili, SKM melaksanakan Kegiatan Diseminasi Informasi P4GN melalui amanat pembina upacara di SMA N 6 Kota Lhokseumawe pada Senin 22 Januari 2018.
Dalam amanatnya, BNN Kota Lhokseumawe mengingat para Siswa/i tentang betapa bahayanya narkoba bila disalahgunakan, Siswa/i diminta berprilaku baik dan beretika serta mengindahkan kominten janji siswa sebagaimana telah disepakati dan dikrarkan bersama.
Di bagian akhir, kepada segenap manajen sekolah BNN Kota Lhokseumawe meminta agar segera di bentuk dan aktifkan penggiat anti narkoba dengan harapan agar lingkungan sekolah benar-benar bersih dari tindak pidana penyalahgunaan dan peredaran gelap narkoba.