LAWAN NARKOBA. BNNK BIREUEN KEMBALI DAMPINGI DESA LAKUKAN SOSIALISASI

0
191
Facebook
Twitter
Google+
Pinterest

Bireuen, (08/01) Dalam Rangka Mewujudkan Desa Bersih Narkoba, Desa Cot saleut bersama BNNK Bireuen sosialisasi bahaya narkoba kepada masyarakat Desa Cot Saleut Kecamatan Peusangan Siblah Krueng, Sosialisasi ini berlangsung sejak pukul 16.00 WIB, kegiatan yang digelar di Meunasah Desa Cot Saleut dihadiri oleh Muspika Kecamatan Peusangan Siblah Krueng, PD, PLD, pemuda dan seluruh masyarakat Desa Teupin Raya Kec.peusangan Siblah Krueng.

Camat Peusangan Siblah Krueng Armadi, S.HI, menyampaikan terima kasih kepada perangkat desa Cot Saleut yang telah melaksanakan Program P4GN.

“Sosialisasi yang kita lakukan hari ini merupakan suatu hal yang sangat penting, mengingat narkoba sudah menyasar ke desa desa sehingga meresahkan warga masyarakat khususnya masyarakat yang tinggal di desa Teupin Raya” ujarnya.

Lanjutnya lagi, Armadi mengatakan sebagai camat juga selaku koordinator pemerintahan desa menghimbau kepada seluruh keuchiek kecamatan Peusangan Siblah Krueng untuk segera membentuk satgas anti narkoba Gampong di setiap desa, imbuhnya.

Kapospol Peusangan Siblah Krueng yang turut hadir pada sosialisasi tersebut menyampaikan, agar aparatur pemerintah desa dapat berkoordinasi dalam hal memberi informasi kepada kepala desa untuk diteruskan kepada Bhabinkamtibmas dan Babinsa kecamatan Peusangan Siblah Krueng.

“Dalam hal mempersempit peredaran dan penyalahgunaan narkoba di desa Teupin Raya agar dapat mewujudkan ketertiban dan kenyamanan terhadap Masyarakat Teupin Raya, Kecamatan Peusangan Siblah Krueng Kabupaten Bireuen”, ungkapnya.

Sementara Kepala BNNK Bireuen, Saiful Fadhli, S.STP., M.Si. melalui Kasi P2M BNN Kabupaten Bireuen, menyampaikan apresiasi yang sangat tinggi untuk desa Teupin Raya dengan secara mandiri telah melakukan Upaya Pencegahan Penyalahgunaan Narkoba dalam mewujudkan Desa Bersih Narkoba serta mengimplementasikan Inpres No 6 tahun 2018 dan aksi Bireuen lawan narkoba untuk menyuarakan gerakan anti narkoba di lingkungan gampong, lingkungan pendidikan dan lainnya.

“Kami menghimbau kepada masyarakat yang sudah terlanjur menyalahgunakan narkoba atau coba coba pakai segera melapor ke BNN Kabupaten Bireuen, untuk mendapatkan pelayanan terapi rehabilitasi rawat jalan (Gratis)”, imbuhnya.

#stopnarkoba
#bnnkbireuen
#bnnpaceh
#humasbnnpaceh

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.