lhokseumawe (11/7) Dalam rangka menyemarakkan HANI 2018, BNN Kota Lhokseumawe melaksanakan Kegiatan Pemberdayaan Masyarakat melalui Kegiatan Tes Urine bagi Personil Denpom IM/1 Lhokseumawe yang diadakan di Aula MADENPOM IM/1 Lhokseumawe pada hari Rabu, 11 Juli 2018, pukul 11.00 s/d selesai.
Pelaksanaan kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Kepala BNN Kota Lhokseumawe AKBP. Fakhrurrozi, S.H. Pada kesempatan ini Kepala BNNK Lhokseumawe menyampaikan pentingnya kegiatan test urine dalam upaya deteksi dini terhadap indikasi penyalahgunaan narkoba serta sebagai wujud menjaga lingkungan kerja yang bersih dari tindak pidana penyalahgunaan dan peredaran gelap narkoba, sehingga dapat menciptakan lingkungan kerja bebas dari penyalahgunaan dan peredaran gelap narkoba.
Kegiatan ini merupakan bentuk sinergitas antar kedua belah pihak untuk mewujudkan suksesnya Program P4GN dalam Intansi tersebut. “Sesuai amanat UU No 35 tahun 2009 tentang Pemberantasan Peredaran Gelap Narkotika. Oleh karena itu diperlukan sinergitas antara Masyarakat dan Pemerintah untuk Memberantas Peredaran Gelap Narkotika,” urainya.
Letkol CPM. Suharto selaku Komandan Denpom IM/1 Lhokseumawe menyambut baik dan mengucapkan terimakasih atas kerjasamanya telah melaksanakan Tes Urine kepada Personil Denpom IM/1 Lhokseumawe. Dalam himbauannya beliau juga meminta kepada Personel untuk senantiasa menjaga diri pribadi dan anggota keluarganya dari maraknya penyalahgunaan dan peredaran gelap narkoba.
Kegiatan pemeriksaan urine untuk Personil Denpom IM/1 Lhokseumawe sebanyak 34 (tiga puluh empat) orang dan didapatkan hasil Negatif (-).l